Lari-lari kecil atau lari santai biasa disebut dengan joging. Suatu bentuk berlari dengan kecepatan lambat atau santai. Lari santai bisa bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani dengan lebih sedikit tekanan pada tubuh atau mempertahankan kecepatan yang tetap untuk jangka waktu yang lebih lama.
Namun sadarkah kita kalau sering melakukan kesalahan kecil atau sepele yg sebenarnya sifatnya dapat membahayakan diri kita dan orang lain.
Berikut adalah kesalahan sepele yg tidak disadari yg dapat mengakibatkan resiko fatal yg sering dilakukan ketika joging.
TIDAK MELAKUKAN PEMANASAN
Melakukan pemanasan sebelum olahraga adalah hal yg paling penting. namun hal ini sering disepelekan para pelari-lari kecil.
Melewatkan tahapan penting ini bisa memicu cedera dalam jangka panjang. Tidak melakukan pemanasan bisa menyebabkan nyeri lambung atau ketegangan otot dalam beberapa waktu awal sejak mulai lari.
Sebab otot dan aliran darah brosist membutuhkan pemanasan agar berfungsi dengan benar, terutama jika berlari selama lebih dari satu jam.
KURANG MINUM AIR
Masih banyak pelari yang menyepelekan cairan tubuh yang keluar saat berlari dan tidak mengatasinya dengan cukup minum. Akibatnya, hal ini bisa memicu dehidrasi yang berakibat pada penurunan performa serta kondisi kesehatan.
MEMAKAI HEADSET
Melakukan aktivitas, salah satunya joging sambil menggunakan headset adalah hal yg menyenangkan. Semuanya akan terasa lebih mudah dan nyaman dilakukan ketika mendengarkan musik favorit yg kita sukai.
Makanya tidak sedikit orang yg menggunakan earphone atau headset ketika sedang joging.
Namun, tanpa kita sadari. menggunakan headset terus menerus dalam jangka panjang dapat berpotensi merusak kesehatan pendengaran telinga kita.
Selain itu, menggunakan headset saat sedang joging dapat membuat kita tidak aware dengan situasi disekitar. Hal tersebut sangat berpotensi menyebabkan kecelakaan saat sedang joging karena kurang waspadanya kita terhadap lingkungan sekitar.
TIDAK MENGGUNAKAN SEPATU OLAHRAGA
Sepatu olahraga telah didesain sedemikian rupa guna membuat orang yg memakainya tetap nyaman dan terhindar dari cedera.
Menggunakan jenis sepatu yg bukan jenis sepatu olahraga dapat menyebabkan lecet pada kulit dan kemungkinan akan mengalami cidera bagi pemakainya.
MELANGKAH TERLALU JAUH
Banyak pelari yang berpikir melangkah lebih jauh akan memperbaiki kecepatan dan menambah efisiensi saat berlari, padahal hal ini keliru. Melangkah terlalu jauh bisa menguras tenaga dan meningkatkan risiko shin splints karena tumit akan mendarat terlebih dahulu. Sebagai pelari pemula, sebaiknya lakukan dengan langkah ringan namun tetap cepat.
Itulah lima kesalahan kecil yg sering dilakukan saat joging. lebih berhati-hati dalam melakukan aktivitas apapun guna menghindari hal-hal yg tidak di inginkan.
Semangat olahraga guys!
0 comments: